FOOD BLOGGER INDONESIA

Uniknya bancakan nasi timbel khas swiss bel

Jika ke Bandung, Jawa Barat kurang lengkap rasanya jika tidak mencipi kuliner Bancakan Nasi Timbel di Swiss Kiitchen, Swiss-Belresort Dago Heritage.
Image
Bancakan merupakan cara makan bersama dalam satu wadah. Sedangkan, Nasi Timbel adalah nasi khas Sunda yang dibungkus dan dimasak dengan daun pisang.
Tapi, Bancakan Nasi Timbel khas resor ini terdiri dari sayur asam, empal gepuk, karedok leunca, lalapan, peyek, potongan buah, puding cokelat, dan ice lemon tea. Ini merupakan menu makan siang andalan Swiss-Belresort Dago Heritage yang tersedia pada Festive Lunch. 
BACA JUGA:

Berbagai Macam Kopi Di Jawa Tersedia Di Sini

AkuratKuliner berkesempatan mencicipi makanan yang merupakan salah satu paling khas di resor ini. Menurut kami, nasi yang dibalut daun pisang menciptakan aroma yang wangi dan rasanya agak gurih sehingga menambah nafsu makan kami
Kemudian, beralih ke sayur asamnya yang menurut kami ini beda sekali. Kuahnya berwarna sedikit cokelat dan rasa asamnya pun agak pekat namun, segar.
sementara karedok leunca, rasanya unik sekali. Asam, manis, dan gurih menjadi satu, sayuran di dalamnya pun juga terasa segar. Lebih lanjut, untuk empal gepuknya bertaburan serundeng yang membuatnya gurih. Dagingnya pun empuk, dan kenyal sehingga tidak capek dikunyah. Untuk cokelat puding, rasanya manis dan lembut. Cocok sekali dijadikan makanan penutup setelah makan yang asam dan segar. 
Festive lunchini seharga Rp85 ribu saja kok dan hanya ada pada makan siang saja, cukup murah dan mengenyangkan juga. Apalagi, ditemani pemandangan Gunung Tangkuban Perahu, city view, juga lapangan golf membuat kamu semakin lahap makannya.
Bagi kalian yang menyukai kopi bisa cek disini
https://jualkopiarabikagayobandungdanharga.blogspot.com

0 Response to "Uniknya bancakan nasi timbel khas swiss bel "

Posting Komentar

wdcfawqafwef